Singkirkan Madrid, WAGs Juventus Tak Sabar Bertemu Barcelona

Singkirkan Madrid, WAGs Juventus Tak Sabar Bertemu Barcelona
Juventus (c) AFP
Bola.net - Kesuksesan Juventus melangkah partai final Liga Champions musim ini rupanya tak hanya membuat bahagia para pemain, tapi juga dengan para pendamping mereka.

Para istri dan kekasih pemain yang seringkali disebut WAGs Juve pun turut merayakan keberhasilan ini. Mereka berkumpul dan menyampaikan pesan khusus.

Para WAGs Bianconeri ini memang menjadi saksi mata secara langsung ketika pujaan hati mereka menyingkirkan Real Madrid di Santiago Bernabeu.

Dalam foto yang kemudian diunggah di akun Instagram Veronica Zimbaro, istri dari penjaga gawang Marco Storari ini, WAGs Juve menyampaikan pesan bertuliskan, 'Noi Andiamo a Berlino' alias 'Sampai Jumpa di Berlin'.



Di laga puncak 7 Juni mendatang Juventus akan menantang jagoan Spanyol lainnya, Barcelona dalam partai yang bakal dihelat di Olympiastadion, Berlin, Jerman. [initial]

 (ins/pra)