Siapkan Pesawat, Fans Liverpool Akan 'Moyes-kan' Rodgers

Siapkan Pesawat, Fans Liverpool Akan 'Moyes-kan' Rodgers
Brendan Rodgers (c) AFP
Bola.net - Kekalahan 0-1 yang dialami Liverpool di kandang Newcastle akhir pekan lalu nampaknya membuat fans The Reds kehabisan kesabaran. Sejumlah suporter mulai membuat aksi nyata untuk menuntut Brendan Rodgers meninggalnya posnya sebagai manajer Liverpool.

Sebuah akun Twitter dengan nama @RodgersOutClub mulai mengkampanyekan gerakan anti-Rodgers. Mereka akan melakukan tindakan nyata dengan menyiapkan sebuah spanduk yang menuntut Rodgers turun, yang rencananya akan diterbangkan melewati langit Anfield sesaat sebelum laga antara Liverpool kontra Chelsea pekan depan.

Akun dengan display name #RodgersOut tersebut sudah menyiapkan desain banner yang akan mereka terbangkan nantinya, dengan kalimat sarkasme yang menyindir betapa banyak uang yang telah dihamburkan Rodgers di bursa transfer tanpa hasil berarti. Mereka juga menyatakan masih membuka donasi bagi fans Liverpool lain yang ingin menyumbang dana untuk membiayai proyek tersebut.



Aksi serupa sebelumnya pernah dilakukan fans Manchester United terhadap mantan manajer mereka, David Moyes musim lalu. Mereka menerbangkan tulisan 'Wrong One - Moyes Out' di langit Old Trafford jelang laga kontra Aston Villa (29/03). Tiga pekan kemudian, Moyes akhirnya benar-benar dipecat oleh MU.

Seandainya kembali meraih hasil buruk dalam laga tengah pekan kontra Real Madrid dan juga saat menjamu Chelsea, bukan tak mungkin Rodgers benar-benar akan mengikuti jejak Moyes.[initial]

 (mtr/mri)