Sergio Ramos Dianugerahi Anak Pertama

Sergio Ramos Dianugerahi Anak Pertama
Sergio Ramos. (c) AFP
Bola.net - Sergio Ramos bisa jadi kini tengah gembira luar biasa. Pasalnya, ia baru saja dikaruniai anak pertama hasil hubungannya dengan presenter televisi Pilar Rubio.

Bek sentral Real Madrid tersebut mengungkapkan rasa syukurnya melalui akun Twitter resmi miliknya.

"Kami ingin berbagi kegembiraan pada kalian semua, menyusul lahirnya anak pertama kami, Sergio Ramos Rubio," demikian tulis Ramos.

Menurut laporan dari AS, anak pertama dari Sergio Ramos tersebut dilahirkan pada pukul 19:43 waktu setempat dan memiliki bobot 3,2 kilogram. Ramos juga tidak lupa mengucapkan terima kasih pada semua pihak yang selama ini sudah mendukung dan ikut bergembira bersamanya.

"Kami amat lega semua proses berjalan dengan lancar. Kami ingin berterima kasih pada semua orang atas kabar gembira ini dan dukungan tulus yang anda semua berikan."

Selamat Sergio Ramos, semoga hal ini bisa menjadi motivasi tambahan menjelang akhir kompetisi kali ini. [initial]

 (as/rer)