Sempat 'Hilang', Gerbang Kandang Newcastle Kembali ke Asalnya

Sempat 'Hilang', Gerbang Kandang Newcastle Kembali ke Asalnya
Gerbang saat masih berdiri kokoh di St James' Park pada 1993 silam. (c) NUFC
Bola.net - Kandang klub Inggris Newcastle United St James' Park memilki ikon sebuah pagar besi yang menjadi gerbang masuk stadion terbesar di Inggris Utara tersebut.

Namun pagar tersebut bertahun-tahun yang lalu dilepas dari tempat asalnya dan ditempatkan di kebun milik sang petinggi klub kehormatan The Magpies, Sir John Hall yang bernama Woolsington Hall.

Pihak klub, anggota fans klub resmi Newcastle, serta sponsor baru Wonga bergandengan mengembalikan gerbang bersejarah tersebut ke tempat asalnya di St James' Park.

"Kami sangat bangga bisa bekerjasama dengan suporter kami untuk mengembalikan gerbang ke tempat asalnya." ujar Derek Llambias, Managing Director Newcastle kepada Newcastle Evening Chronicle.

"St James' Park telah menjadi sebuah stadion yang ikonik dan gerbang ini akan menciptakan hal penting yang bisa membuat para fans Newcatle bangga, dan seluruh penggemar sepakbola akan tertarik melihatnya jika mereka berkunjung ke stadion dan ke kota kami." lanjutnya.



 (dym/pra)