Ruangan Khusus Messi di Museum Barca

Ruangan Khusus Messi di Museum Barca
Messi punya ruangan eksklusif. (c) AFP
Bola.net - Barcelona FC kembali memberikan keistimewaan kepada bintang terbesar mereka saat ini, Lionel Messi. Keistimewaan kali ini dalam bentuk ruangan sendiri di museum Barca.

Sebelumnya Barca belum pernah memberikan kehormatan seperti ini kepada pemain lain. Ruangan eksklusif Messi ini terletak di lantai pertama rute Camp Nou Experience. Secara keseluruhan, luas ruangan untuk Messi ini mencapai 70 meter persegi.

Ruangan eksklusif Messi. (c) MarcaRuangan eksklusif Messi. (c) Marca


Saat ini, museum Messi di dalam museum Barca sudah dibuka untuk umum. Ada empat trofi Ballon d'Or serta dua golden boots yang dipamerkan di dalam enam display terpisah.

Selain menunjukkan perolehan prestasi pribadi Messi, ada juga dua meja interaktif. Pengunjung bisa melihat semua gol Messi bagi tim utama Barca di tempat ini. Pengunjung bahkan bisa memilih gol favorit mereka masing-masing. (mrc/hsw)