Romantis, Rodgers Lamar Sang Kekasih di Time Square

 Romantis, Rodgers Lamar Sang Kekasih di Time Square
Brendan Rodgers dan Charlotte Searle (c) DailyMail
- Romantis, begitu yang akan tersirat begitu melihat cara mantan arsitek Liverpool, Brendan Rodgers melamar sang kekasih, Charlotte Searle. Dengan seikat bunga sembari berlutut, Rodgers memohon Charlotte agar bersedia menemaninya ke pelaminan.


Tempat yang dipilih Rodgers pun tak sembarang tempat. Time Square, New York City menjadi tempat yang dipilih Rodgers untuk memberikan kejutan kepada kekasihnya itu.



Begitu Charlotte mengatakan bersedia, Rodgers lalu memasangkan cincin di jari Charlotte di depan hadapan banyak pengunjung Times Square.



Rodgers sendiri baru bercerai dengan istrinya yang sudah menemaninya selama 14 tahun, Susan. Tepat setelah 68 hari resmi berpisah dengan Susan, Rodgers melamar Charlotte, janda beranak satu yang pernah bekerja di Liverpool sebagai travel organizer.

Rodgers dan mantan istrinya Susan (c) DailyMail


Terkait dengan karirnya, Rodgers saat ini belum juga mendapatkan klub baru usai dipecat dari posisi Manajer Liverpool. Namun rumor yang berhembus menyebutkan jika klub Tiongkok disebut siap membayar mahal servis Rodgers. [initial]


  (bola/mac)