Punya Pacar Idaman, Nasri Malah Selingkuh dengan Lindsay Lohan?

Punya Pacar Idaman, Nasri Malah Selingkuh dengan Lindsay Lohan?
Lindsay Lohan dekat dengan Samir Nasri? (c) ist
Bola.net - Sebuah kabar cukup sensasional datang dari kehidupan luar lapangan Samir Nasri yang dipergoki menghabiskan malam dengan aktris Hollywood ternama, Lindsay Lohan.

Dalam kabar yang dilansir media Prancis, Public, bintang Manchester City itu disebut bermesraan sepanjang malam dengan Lindsay di sebuah klub malam di Paris kala sang aktris berkunjung untuk menghadiri Paris Fashion Week.

Tak lupa Public juga melengkapinya dengan foto-foto ciuman mesra antara Nasri dam Lindsay di klub malam bernama Rasputin tersebut. Keduanya diisukan berduaan hingga pukul lima pagi.

Samir Nasri dan Lindsay LohanSamir Nasri dan Lindsay Lohan

Hal ini cukup mengejutkan mengingat Nasri sudah memiliki kekasih cantik nan seksi dalam diri model Anara Atanes. Namun alih-alih cemburu, Anara justru membantah jika kekasihnya sedang dekat dengan Lindsay.

"Samir (Nasri) bicara kepada Lindsay Lohan di sebuah klub dan foto mereka berduaan tak mengganggu saya, nol persen. Samir kenal Lindsay dari aku," ujar Anara lewat tweet di akun Twitter pribadinya.

"Saya harap ini bisa mengklarifikasi pemberitaan di majalah Public. Media mencoba menggangguku di musim panas lalu. Semoga beruntung di lain waktu. Ia (Lindsay) adalah temanku." imbuhnya.

Samir Nasri dan sang kekasih, Anara AtanesSamir Nasri dan sang kekasih, Anara Atanes

Hmm, ada-ada saja ya, Bolaneters. [initial]

 (pub/pra)