Punya Lambhorgini Emas, Striker Dortmund Parkir Seenaknya

Punya Lambhorgini Emas, Striker Dortmund Parkir Seenaknya
Pierre Emerick Aubameyang (c) AFP
- Pierre-Emerick Aubameyang belum lama ini mendapatkan sorotan dari media Jerman.


Pasalnya, striker Borussia Dortmund itu kedapatan memarkir mobil mewah Lambhorgini berwarna emas miliknya secara sembarangan, yakni di tempat khusus untuk mereka yang menyandang disabilitas.


Sebelumnya, aksi serupa pernah dibuat oleh bek Chelsea, John Terry. Pemain Inggris kedapatan memarkir Range Rover miliknya, yang bernilai sekitar 200.000 poundsterling, di tempat yang tidak seharusnya.






Well, sepertinya kedua pemain ini harus terlebih dahulu belajar tentang aturan lalu lintas sebelum membawa mobil mewah mereka melaju di jalanan.


Bagaimana menurut kalian Bolaneters? [initial]


 (bild/rer)