Puma Akan Belikan Balotelli Untuk Arsenal?

Puma Akan Belikan Balotelli Untuk Arsenal?
Puma akan bantu ARsenal beli Balotelli. (c) AFP
Bola.net - Beberapa waktu lalu Arsenal mengumumkan kerjasama mereka dengan produsen apparel asal Jerman Puma. Kabarnya Arsenal akan mendapatkan dana 150 juta pound dari deal berdurasi lima tahun tersebut.

Namun uang tersebut bisa jadi tidak akan menjadi satu-satunya hal yang akan didapat oleh Arsenal dari Puma. Laporan media Inggris dan Italia menyebutkan bahwa Puma berniat membantu Arsenal dalam hal transfer.

Puma disebut bersedia membantu Arsenal untuk mendapatkan penyerang AC Milan Mario Balotelli pada bursa transfer musim panas mendatang. Bantuan yang diberikan Puma berupa uang cash untuk membiayai transfer tersebut.

Puma dilaporkan bersedia membantu hingga 15 juta pound jika Arsenal bersedia membeli Balo. Puma tentu memiliki kepentingan bisnis besar dengan membiayai transfer ini.

Musim ini Balo juga resmi berpindah ke Puma. Jika memungkinkan, Puma ingin agar dua brand andalan mereka (Arsenal dan Balo) itu menyatu. Balo sendiri sudah pernah merasakan panasnya Premier League bersama Manchester City. [initial]

 (mtr/hsw)