Pulih dari Gondok, Neymar Untung Besar Main Poker

Pulih dari Gondok, Neymar Untung Besar Main Poker
Neymar (c) AFP
Bola.net - Neymar belum lama ini mencatat kemenangan yang cukup besar ketika ia bermain poker secara online, menurut kabar yang diturunkan oleh Sport.

Pemain Brasil dikenal sebagai sosok yang amat menggemari permainan kartu tersebut - sama seperti Gerard Pique. Dan usai pulih dari virus gondok yang sempat menyerangnya dua pekan silam, Neymar lantas memanfaatkan waktu luang ia miliki untuk bermain poker.

Hasilnya, ia memenangkan tak kurang dari 17.810 euro. Disebutkan bahwa eks Santos juga sempat mengunjungi beberapa orang kawannya yang bermain di Stars Poker Tour di Casino de Barcelona.


Barcelona sendiri belum lama ini mencatat kemenangan tipis 1-0 atas Athletic Bilbao, di laga perdana La Liga 15/16 yang dimainkan di San Mames dini hari tadi. [initial]

 (spo/rer)