
Bola.net - Setelah merilis artikel PUBG Mobile: Lokasi Loot Terbaik di Erangel, kali ini Bola.net melanjutkannya dengan lokasi-lokasi yang menyediakan loot terbaik di Miramar, map yang tak kalah populer.
Miramar adalah map kedua yang dirilis PUBG, menyusul Erangel, dan diikuti Sanhok. Miramar digambarkan sebagai wilayah gurun pasir terbuka dengan kawasan pedesaan.
Miramar menawarkan medan bermain yang unik di daerah pedesaan yang padat. Bermain di Miramar jauh berbeda dari Erangel, dan mungkin strategi yang berjalan dengan baik di Erangel tak bisa berfungsi di Miramar.
Advertisement
Langsung saja ya, masih mengutip foxsportsasia.com, baca ulasan selengkapnya di bawah ini:
Miramar. (c) pubg.gamepedia.com
Water Treatment
Tempat ini berada tepat di tengah map jadi ada kemungkinan besar Water Treatment berada di dalam Playzone. Tempat ini tak terlalu besar jadi mudah untuk mendulang loot secepat mungkin.
Anda bisa secepatnya mengambil loot di tempat ini dan fokus pada objektif berikutnya. Meskipun loot di sini cukup untuk memenuhi kebutuhan seluruh skuat tetapi terkadang tak ada senjata terbaik di sini.
Major Cities
Kota-kota besar seperti Los Leones, El Pozo dan Monte Nuevo jelas menawarkan loot terbaik. Ada banyak bangunan di tempat ini, jadi mudah untuk mendapatkan loot secara optimal.
Kendati demikian, kota-kota ini sangat besar dan terkadang anda harus sedikit bekerja keras untuk mendapatkan loot yang sempurna. Juga, karena kota-kota mayor memiliki loot terbaik, tentu akan banyak pemain yang mendarat di sini.
Prison
Tempat ini berada di sudut map, jadi mendarat di sini mungkin sedikit berisiko karena pada banyak kesempatan lokasi ini terlalu jauh dari Playzone.
Prison pada umumnya menyediakan loot level 3 dan senjata-senjata terbaik. Mengumpulkan loot di sini relatif mudah krena anda tak perlu mencari-cari.
Hacienda del Patron
Jika anda ingin beraksi sejak awal, Hacienda del Patron adalah tempat yang tepat. Lokasi ini berada di tengah dan memiliki loot terbaik di sekitar anda. Anda jelas tak perlu mencari terlalu lama untuk mendapatkan loot terbaik.
Masalahnya, sekali lagi, ada banyak pemain yang ingin mendarat di sini. Jadi jika anda tidak siap untuk saling membunuh sejak awal, anda mungkin harus menghindari tempat ini.
Minor Cities
Kota-kota yang lebih kecil seperti Pecado, Impala dan Bendita juga menyediakan loot yang cukup memuaskan. Tempat-tempat ini sangat cocok jika anda ingin menghindari pertarungan di awal gim dan ingin bermain pasif.
Loot di sini pada umumnya sudah cukup untuk seluruh skuat tetapi satu-satunya masalah adalah anda mungkin tak bisa mendapatkan senjata terbaik. Anda bisa mengumpulkan loot dengan cepat dan mendapatkan lebih banyak waktu bermain.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bolatainment 27 November 2018 15:00
-
Bolatainment 27 November 2018 12:40
Ingin Dapat Chicken Dinner pada War Mode PUBG Mobile, Ini Tipsnya
-
Bolatainment 27 November 2018 12:19
Tim Indonesia dan Daftar Tim PUBG yang Bakal Berkompetisi di PMSC Dubai 2018
-
Bolatainment 26 November 2018 15:00
-
Bolatainment 23 November 2018 15:30
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 22:11
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 20:59
-
Bulu Tangkis 23 Maret 2025 20:29
-
Bulu Tangkis 23 Maret 2025 20:16
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 19:58
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 19:43
BERITA LAINNYA
-
bolatainment 21 Maret 2025 05:05
-
bolatainment 19 Maret 2025 10:16
-
bolatainment 19 Maret 2025 10:02
-
bolatainment 19 Maret 2025 06:17
-
bolatainment 15 Maret 2025 11:30
-
bolatainment 14 Maret 2025 15:34
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...