Promo 'Jantung Berdarah' Nani, Podolski, Alves dkk Menuai Kecaman

Promo 'Jantung Berdarah' Nani, Podolski, Alves dkk Menuai Kecaman
Bola.net - Jelang bergulirnya Piala Dunia 2014 beberapa hari lagi, Adidas meluncurkan kampanye promo yang cukup unik dengan melibatkan sejumlah bintang yang akan berlaga di Brasil nanti. Mengusung tajuk 'I will give heart for my country', nampak para bintang tersebut berpose tengah menggenggam 'jantung' yang berdarah-darah sebagai representasi dari kata 'heart'.

Nani, Lukas Podolski, Dani Alves, Arjen Robben, dan Diego Costa nampak terlibat dalam promo yang mungkin akan sedikit kurang nyaman dilihat oleh beberapa kalangan ini. Namun pilihan menggunakan jantung sapi dalam promo ini menuai kecaman dari aktifis perlindungan hak hewan.

Salah satunya adalah Four Paws, organisasi yang berbasis di Jerman. Berikut bunyi pernyataan resmi yang mereka terbitkan.


"Mereka mengatakan bahwa mereka akan memberikan jantung mereka, namun bukankah itu bukan jantung mereka yang sesungguhnya? Itu adalah jantung dari hewan-hewan yang tak berdosa. Jika gambar ini diterbitkan dengan tujuan promosi, maka esensinya benar-benar tidak tercapai.


"Sudah cukup buruk bagi hewan-hewan tersebut untuk dibunuh dan dijadikan makanan, namun memamerkan jantung mereka dengan efek darah yang masih mengucur bukanlah cara yang bagus untuk sebuah promosi olahraga."


Salah satu pemain yang terlibat promo tersebut, Podolski, memberikan opininya terkait kritikan tersebut. "Saya tidak melihat hal tersebut sebagai hal yang menjijikkan. Ini hanyalah simbol dari janji saya untuk bermain sepenuh hati demi memenangkan Piala Dunia. Saya dan seluruh tim akan memberikan segalanya untuk Jerman."

Simak gambar-gambar promosi iklan kontroversial Adidas tersebut dalam galeri berikut ini.
 (yn/adi/mri)
4 dari 4 halaman

Dani Alves, Arjen Robben, dan Diego Costa

Dani Alves, Arjen Robben, dan Diego Costa