Prancis Takluk, Annisa Tak Kuasa Menahan Haru

Prancis Takluk, Annisa Tak Kuasa Menahan Haru
Annisa Diandari (c) Mamat
- Pengalaman menyaksikan final akbar Euro 2016 secara langsung dirasakan sebagai pengalaman tak terlupakan bagi Annisa Diandari. Meski begitu, sedikit getir dirasakannya ketika harus menyaksikan Prancis takluk dari Portugal di laga final.


Portugal memastikan Prancis menangis di rumah mereka sendiri tatkala gol tunggal Eder membawa Seleccao unggul hingga wasit meniup peluit panjang. Kenyataan ini sedikit mengganggu Annisa yang sedari awal menjagokan Prancis untuk keluar sebagai juara.


"Terima kasih untuk kesempatan tak terlupakan ini, ya meski kecewa Prancis yang kalah," ujar Andra kepada Bola.net di luar stadion Stade de France.


Annisa berkesempatan menyaksikan langsung laga final Euro 2016 setelah berhasil memenangkan tantangan #MogerToFrance. Annisa tak sendiri, ia berangkat ke Prancis bersama dengan pemenang lainnya, Arie Ardiansyah serta ditemani model cantik, Rani Ramadhany. (bola/mac)