Pirlo Sambangi Markas latihan Chelsea

Pirlo Sambangi Markas latihan Chelsea
Andrea Pirlo (c) NYCFC

Bola.net - - Legenda dan AC Milan, Andrea Pirlo, mendatangi tempat latihan skuat di Cobham, Jumat .

Eks pemain timnas Italia itu sendiri saat ini memang sedang berkunjung ke London dalam rangka liburan. Ia tak sendirian, namun bersama dengan keluarganya.

Ia berkesempatan berkunjung ke London lantaran kompetisi MLS tengah libur musim dingin. Tak sekedar jalan-jalan, namun ternyata Pirlo juga menyempatkan diri untuk berkunjung ke markas latihan The Blues di Cobham, Jumat pagi waktu setempat.

Ia sempat menyaksikan latihan skuat Chelsea di bawah asuhan mantan pelatihnya di Juventus, Antonio Conte.

Setelah melihat skuat The Blues berlatih, playmaker berusia 37 tahun ini juga menyempatkan diri berfoto bersama dengan sejumlah penggawa Chelsea. seperti Cesc Fabregas, Asmir Begovic dan sang skipper John Terry. Namun hanya foto bersama Terry yang ia unggah di akun Twitter-nya.

Kehadiran Pirlo di Cobham itu sendiri langsung memantik rumor baru. Ia dianggap akan segera gabung ke Chelsea sebagai salah satu asisten Conte.

(twt/cfc/dim)