Pintu Sial Ini Coba Bikin Zlatan Malu

Pintu Sial Ini Coba Bikin Zlatan Malu
Zlatan Ibrahimovic (c) AFP
- Sebuah kejadian menarik terjadi sebelum laga kontra akhir pekan kemarin. Momen ini melibatkan bomber andalan Les Parisiens, Zlatan Ibrahimovic.


Ceritanya, ketika berada lorong dari kamar ganti menuju arena pertandingan, Zlatan mencoba melakukan pemanasan dengan bertopang pada sebuah pintu.


Sialnya, pintu tersebut rupanya tak tertutup dengan cukup rapat sehingga sandaran tangan Zlatan sanggup membuatnya terbuka. Zlatan pun langsung kaget dan hampir terjatuh. Untung ia bisa langsung kembali berdiri tegap.


Berikut video selengkapnya.




Zlatan sendiri kemudian menjadi pahlawan kemenangan PSG di laga tersebut dengan memborong dua gol tim tamu.


Hmm, seandainya jatuh ke lantai mungkin Zlatan akan merasa malu setengah mati ya, Bolaneters. [initial]


 (tw/pra)