Persita Ikut Bagikan Bansos di Tengah Pandemi COVID-19

Persita Ikut Bagikan Bansos di Tengah Pandemi COVID-19
Persita Tangerang memberikan bantuan sosial untuk masyarakat Kabupaten Tangerang yang terdampak COVID-19 (c) Persita

Bola.net - Persita Tangerang turut memberikan bantuan sosial (bansos) untuk masyarakat Kabupaten Tangerang yang terdampak COVID-19. Bantuan sembako berupa mie instan telah diberikan kepada pemerintah daerah setempat, Rabu (21/7/2021).

Bertempat di Kantor Bupati Tangerang, bansos diserahkan langsung oleh sejumlah perwakilan Persita. Mulai dari I Nyoman Suryanthara (manajer), Widodo Cahyono Putro (pelatih kepala), hingga sejumlah pemain seperti M. Toha, Raphael Maitimo, Adam Mitter, dan Bae Sin Yeong.

Bansos tersebut kemudian diterima oleh Bupati Kabupaten Tangerang, Zaki Iskandar, dan Sudrajat selaku Kadinsos Kabupaten Tangerang.

“Jangan dilihat dari jumlahnya, tapi semoga sedikit yang kami berikan ini bisa meringankan beban masyarakat yang terdampak COVID-19, dan juga bisa bermanfaat untuk melengkapi kebutuhan sehari-hari," ujar I Nyoman Suryanthara, dalam keterangan resmi klub.

"Semoga ke depannya Persita akan terus bisa bersinergi dengan banyak pihak. Termasuk pemerintah Kabupaten Tangerang untuk bisa terlibat langsung membantu masyarakat yang membutuhkan,” katanya menambahkan.

Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.

1 dari 1 halaman

Apresiasi Persita

Apresiasi Persita

Persita Tangerang (c) Bola.com/Adreanus Titus

Bansos dari Persita sangat diapresiasi oleh Zaki. Sebab, bantuan tersebut tentu akan meringankan beban masyarakat Kabupaten Tangerang yang terkena COVID-19.

“Saya atas nama pemerintah daerah Kabupaten Tangerang dan masyarakat Kabupaten Tangerang mengucapkan terima kasih kepada Persita dan PT Persita Tangerang Raya yang telah membantu masyarakat Kabupaten Tangerang yang terdampak PPKM maupun COVID-19," tuturnya.

"Semoga bantuan ini berguna dan bermanfaat serta menjadi amal ibadah bagi Persita,” imbuh Zaki.

(Bola.net/Fitri Apriani)