Penyusup Kelas Dunia Infiltrasi Pesta Madrid

Penyusup Kelas Dunia Infiltrasi Pesta Madrid
Ramos dan Galasso. (c) AS
- Pertandingan Liga Champions identik dengan pengamanan yang super ketat. Hal itu juga berlaku dalam pertandingan final yang digelar di San Siro pada akhir pekan lalu.


2.000 polisi ditugaskan mengamankan situasi di sekitar San Siro. Siapa pun yang tidak punya tiket atau akreditasi media tidak akan bisa masuk ke stadion. Namun meski sudah melakukan upaya maksimal, tetap saja pengamanan itu bisa diterobos.


Adalah Gaspare Galasso, pemuda berusia 23 tahun yang mampu menembus ketatnya pengamanan San Siro. Pemuda asal Sicilia, Italia itu menyamar beberapa kali, termasuk sebagai wartawan dan kepala keamanan. Berkat keahliannya, Galasso sukses bergabung dengan skuat Real Madrid saat prosesi mengangkat trofi.

Saat pertandingan sedang berlangsung, Galasso juga sempat duduk di area VIP, di dekat Florentino Perez. Infiltrasinya kali ini memang berjalan sempurna.


Sebelumnya Galasso juga sudah perdah menyusup ke area VIP Emirates Stadium. Ia juga sempat menyusup ke panggung saat prosesi pengangkatan piala Coppa Italia Napoli. [initial]


 (as/hsw)