Pemerintah Kolombia Larang Jual Tepung dan Krim Cukur

Pemerintah Kolombia Larang Jual Tepung dan Krim Cukur
Suporter Kolombia (c) AFP
Bola.net - Kolombia akan melarang penjualan tepung dan krim cukur untuk menyambut pertandingan perempat final dengan tim tuan rumah Brasil akhir pekan ini untuk menghindarkan ribuan pendukungnya merayakan dengan benda-benda tersebut di jalanan.

Orang-orang Kolombia sering merayakan dengan menyemprot orang dengan krim cukur atau membuat bom tepung, namun pihak kepolisian, yang akan dikerahkan untuk mengawal pertandingan di jalanan ibukota, ingin mencegah praktek tersebut karena bisa memicu perkelahian. Penjualan alkohol juga akan dilarang pada Jumat.

Fans Kolombia saling semprot krim cukur (c) AFPFans Kolombia saling semprot krim cukur (c) AFP


Presiden Juan Manuel Santos, yang akan menonton pertandingan di Fortaleza, mengimbau para warga negaranya untuk tetap tenang.

Setelah kemenangan atas Uruguay, pihak berwenang setempat mencatat lebih dari 3.200 perkelahian dan 34 orang terluka dalam kerusuhan paska pertandingan di wilayah Kolombia. (afp/dzi)