Pelatih Ini Mengaku Sebagai Transgender di Depan Pemainnya

Pelatih Ini Mengaku Sebagai Transgender di Depan Pemainnya
Kaig Lightner (c) PCFC

Bola.net - - Sebuah kisah menarik datang dari sepakbola Amerika Serikat. Baru-baru ini seorang pelatih bernama Kaig Lightner mengaku bahwa dirinya adalah seorang transgender alias ganti kelamin.

Selama ini para pemain remaja yang diasuh Lightner di Portland Community Football Club mengenal pelatihnya adalahs seorang laki-laki tulen.

Namun itu semua berubah pada pekan lalu ketika Lightner memutuskan untuk membuka jati dirinya sebagai seseorang yang lahir sebagai perempuan di depan anak asuhnya.

Lightner pun membicarkan kendala yang ia dapat selama masa transisi dari perempuan menjadi laki-laki. Tak ketinggalan, pelatih 37 tahun itu juga menegaskan pentignya respek terhadap orang lain, baik di dalam maupun di luar lapangan.

Penasaran seperti apa pengakuan mengejutkan Lightner? Berikut video selengkapnya.

Bagaimana menurut Bolaneters?