Pacar Andik Sedih Lihat Pujaannya Cedera

Pacar Andik Sedih Lihat Pujaannya Cedera
(c) --

Bola.net - - Dilah Kundisari sangat cemas saat melihat Andik Vermansah cedera. Gadis cantik berjilbab ini berharap sang pacar kesayangan ini tak cedera serius, dan bisa bermain di leg kedua partai final Piala AFF 2016, Sabtu akhir pekan ini.

Sama seperti anggota keluarga lainnya, Dilah juga shock saat Andik mengalami cedera. Perasaannya semakin sedih tatkala Andik ditandu keluar pada menit ke-19. Posisi pacarnya tersebut digantikan oleh Zulham Zamrun.

Saat ditanya oleh awak media, Dilah hanya berharap ada kabar baik dari cedera Andik. "Pasti sedih ketika lihat dia cedera. Saya hanya berharap Andik cepat sembuh dan bisa bermain kembali," tutur gadis asal Sidoarjo tersebut.

Dilah juga tak sabar untuk menantikan telepon dari Andik. "Tadi sebelum pertandingan sempat telepon. Biasanya kalau dia sudah sampai hotel juga akan telepon lagi," pungkas Dilah. (faw/asa)