
Bola.net - Raksasa Premier League, Manchester United melakukan aksi mulia dengan mendonasikan ribuan makanan, bunga, dan beberapa hadiah lain untuk keperluan amal usai laga melawan Brighton ditunda.
Sejatinya, Manchester United dijadwalkan menjamu Brighton di Old Trafford pada Sabtu (18/12/2021) kemarin. Namun, partai ini ditunda menyusul makin tingginya kasus positif Covid-19 di skuad Setan Merah.
Ini merupakan pertandingan Manchester United kedua yang ditunda karena Covid-19. Sebelumnya, tim asuhan Ralf Rangnick juga batal menghadapi Brentford.
Advertisement
Kemuliaan Manchester United
Persiapan untuk laga kandang melawan Brighton sejatinya sudah berjalan. Ketika kemudian ada pengumuman bahwa pertandingan ini ditunda, United pun memutuskan untuk melakukan sesuatu yang mulia.
Dilansir Daily Mail, Manchester United memilih untuk menyumbangkan lebih dari 4.000 paket makanan termasuk roti lapis, buah-buahan, dan sayuran didonasikan ke bank makanan lokal.
Tak cuma itu, Manchester United juga menyumbangkan bunga dan kado Natal kepada rumah sakit dan badan amal lokal.
Manchester United Perangi Covid-19
Manchester United memutuskan untuk menutup markas latihan mereka di Carrington hingga awal pekan depan dalam rangka menghentikan penyebaran wabah Covid-19.
Manchester United sendiri kabarnya hanya memiliki tujuh pemain senior sebelum laga melawan Brighton. Karena itu, pertandingan ini pun akhirnya ditunda.
Kasus positif Covid-19 di Manchester United sendiri bermula sejak akhir pekan lalu, tepatnya usai laga melawan Norwich City.
Klasemen Premier League
Sumber: Daily Mail
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 18 Desember 2021 23:59
-
Liga Inggris 18 Desember 2021 16:40
Perbandingan Statistik Antonio Rudiger dengan 4 Bek Manchester United
-
Liga Inggris 18 Desember 2021 16:20
5 Pemain Premier League yang Paling Sering Offside, Salah Satunya Ronaldo
-
Liga Inggris 18 Desember 2021 14:22
Satu Momen Terindah Ronaldo Bersama Sir Alex Ferguson di Manchester United
LATEST UPDATE
-
Otomotif 20 Maret 2025 18:59
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 18:41
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 18:40
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 18:38
-
Piala Dunia 20 Maret 2025 18:35
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 18:32
BERITA LAINNYA
-
bolatainment 19 Maret 2025 10:16
-
bolatainment 19 Maret 2025 10:02
-
bolatainment 19 Maret 2025 06:17
-
bolatainment 15 Maret 2025 11:30
-
bolatainment 14 Maret 2025 15:34
-
bolatainment 10 Maret 2025 23:24
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...