Mourinho Lepas Cole Karena Hobi Merokok?

Mourinho Lepas Cole Karena Hobi Merokok?
Ashley Cole (c) AFP
Bola.net - Sebuah rumor baru muncul terkait keputusan Chelsea untuk berpisah dengan Ashley Cole akhir musim ini. Daily Mail melansir bahwa ada satu masalah personal antara Manajer Jose Mourinho dengan sang bek kiri yang berujung pada tak diperpanjangnya kontrak Cole di Stamford Bridge.

Daily Mail melaporkan bahwa Mourinho telah lama mengkritik kebiasaan Cole yang suka merokok. Namun pemain 33 tahun ini tak juga menunjukkan itikad untuk berubah.

Ditambah lagi dengan penurunan performa di usianya yang telah menapak veteran, Mourinho mantap lebih mengandalkan Cesar Azpilicueta yang berposisi asli di sektor kanan untuk menggantikan Cole.



Belum ada konfirmasi dari kubu Mourinho, Chelsea, maupun Cole terkait rumor ini. Namun memang benar bahwa The Blues akan mengakhiri kebersamaan dengan Cole pada musim panas ini.

Selama delapan tahun membela Chelsea, pria keturunan Barbados ini total tampil dalam 338 laga dan mencetak tujuh gol.[initial]

 (dym/mri)