Messi dan Jurus Nutmeg di Berbagai Negara

Messi dan Jurus Nutmeg di Berbagai Negara
Nutmeg (ilustrasi) (c) ist
Bola.net - Partai leg kedua babak 16 besar Liga Champions antara Barcelona kontra Manchester City tengah pekan kemarin dihiasi oleh aksi istimewa yang dipertontonkan bintang tuan rumah, Lionel Messi.

Mesin gol berjuluk La Pulga alias Si Kutu tersebut berkali-kali memporak-porandakan pertahanan City. Selain itu, Messi pun sempat dua kali menggunakan skill nutmeg untuk mengelabui lawan, masing-masing Fernandinho dan James Milner.

Nutmeg Messi kepada MilnerNutmeg Messi kepada Milner

Sebenarnya apa yang disebut nutmeg? Skill nutmeg adalah ketika seorang pemain berhasil mengelabui lawannya dengan melewatkan bola di antara dua kaki sang lawan, hingga sang musuh pun merasa terbodohi.

Di Indonesia sendiri jurus nutmeg ini lebih akrab disebut dengan 'kolong' atau 'ngolongin'. Lantas bagaimana negara-negara lain di dunia menyebut skill nutmeg ini? Berikut daftarnya.

  • Indonesia - kolong

  • Jerman - tunnel atau beinschuss

  • Prancis - petit pont yang berarti jembatan kecil

  • Negara berbahasa Spanyol di Eropa, Amerika Selatan, dan Africa - panna

  • Orang berbahasa Spanyol di Amerika - cano, tunel, ordenar, atau cocina.

  • Italia dan negara Skandinavia - tunnel

  • Belanda - poorten atau panna

  • Brasil - caneta, saia, atau rolinho

  • Portugal - cueca atau rata

  • Jepang - matanuki

  • Malaysia dan Singapura - ole atau 50sen

Well, apakah Bolaneters juga pernah melakukan jurus nutmeg ini kepada lawan? [initial]

 (wiki/pra)