Media Catalan Sindir Taktik Ancelotti dan CR7

Media Catalan Sindir Taktik Ancelotti dan CR7
Carlo Ancelotti dan Cristiano Ronaldo. (c) AFP
Bola.net - Persaingan yang ketat antara Real Madrid dan Barcelona di La Liga membuat media Catalan tak jarang mengeluarkan pemberitaan atau karikatur yang makin menguatkan rivalitas di antara kedua tim.

Salah satu media Catalan, Sport, belum lama ini kembali melakukan kebiasaan tersebut. Mereka membuat sebuah karikatur yang mengandung pesan sindiran terhadap taktik yang diusung oleh Carlo Ancelotti dan Cristiano Ronaldo di Madrid.

Menggunakan Luis Enrique sebagai perbandingan, Sport menilai bos Barcelona itu menerapkan skema yang rumit untuk membentuk kekuatan serang yang luar biasa lewat trio Lionel Messi, Neymar, dan Luis Suarez.

Sementara itu, Ancelotti digambarkan hanya sekedar memerintahkan pemainnya untuk mengoper bola pada Ronaldo, yang lantas wajib melakukan diving di kotak penalti.



Karikatur di atas nampaknya merujuk pada tendangan penalti yang didapatkan oleh CR7 di laga melawan Celta Vigo pekan lalu. Kala itu sang pemain dituding melakukan simulasi di kotak terlarang demi mendapat hadiah tendangan 12 pas dari sang pengadil.

Bagaimana menurut kalian Bolaneters? [initial]

 (spo/rer)