Mantap, Walcott Jadi Pemain Tercepat FIFA 16

Mantap, Walcott Jadi Pemain Tercepat FIFA 16
Theo Walcott (c) AFP
Bola.net - FIFA 16 akan segera dirilis pada 22 September mendatang dan para fans telah menanti kapan mereka bisa mencoba gameplay baru yang sudah dijanjikan oleh EA Sports.

Namun sementara itu, sudah ada banyak bocoran dan informasi yang beredar mengenai rating atau statistik pemain yang beredar di Internet - membuat semua orang tak sabar lagi menanti kehadiran FIFA 16.

Dan menurut laporan yang diturunkan oleh The Daily Mail, bintang Arsenal - Theo Walcott, merupakan pemain yang didapuk punya kecepatan paling tinggi di FIFA 16.

Walcott mendapatkan rating 96 dan ia bersanding bersama pemain Fortuna Dusseldorf, Mathis Bolly, menjadi pemain tercepat di game. Sementara Gareth Bale ada di urutan ketiga dengan nilai rating kecepatan sebanyak 95.


Menariknya, Walcott sempat dikabarkan kalah dua kali dari Hector Bellerin dalam adu sprint 40 meter yang sempat dilakukan di markas latihan Arsenal beberapa waktu silam! Bagaimana menurut kalian Bolaneters? [initial]

 (ea/rer)