Main di Kandang MU, Cambridge Dapat Uang Setara Setahun Pemasukan

Main di Kandang MU, Cambridge Dapat Uang Setara Setahun Pemasukan
Old Trafford akan menjadi 'tambang uang' bagi Cambridge United (c) AFP
Bola.net - Keberhasilan klub League Two, Cambridge United dalam menahan imbang tim paling sukses dalam sejarah Premier League, Manchester United semalam menjadi buah bibir publik sepakbola Inggris. Bertanding di R Costings Abbey Stadium (23/01), tim kasta keempat di kompetisi Inggris tersebut dengan brilian mampu menahan imbang MU dengan skor 0-0.

Selain karena rasa bangga karena berhasil menahan tim tersukses di era Premier League, Cambridge punya alasan lain untuk bersukacita karena sukses memaksakan laga replay di markas MU. Berdasarkan penghitungan Sportintelligence, dengan bermain di Old Trafford maka Cambridge akan mendapatkan uang yang melebihi setahun pemasukan mereka.

Sesuai aturan Piala FA, tim tamu akan mendapatkan jatah 45% dari hasil penjualan tiket dan hak siar televisi. Saat ini, MU mendapatkan pemasukan rata-rata 3,8 juta Pounds di tiap laga kandang.



Dengan mendapatkan 45% dari jumlah tersebut, Cambridge diprediksi akan mengantongi 1,7 juta Pounds dari laga replay. Jumlah tersebut memang cukup kecil untuk ukuran klub Premier League, namun merupakan nominal yang masif untuk Cambridge.

Pemasukan terakhir Cambridge dalam setahun sendiri hanya 1,6 juta Pounds, atau masih lebih sedikit ketimbang yang akan mereka dapatkan hanya dengan sekali bertanding di Old Trafford.

Karena itulah, terlepas dari hasil akhir laga replay di Old Trafford 3 Februari 2015 mendatang, Cambridge punya alasan untuk pulang dari Manchester dengan senyuman.[initial]

 (si/mri)