Lawan Cedera, Bintang NBA Terinspirasi Messi

Lawan Cedera, Bintang NBA Terinspirasi Messi
Steph Curry - Lionel Messi (c) AFP
- Bintang NBA Steph Curry bertekad tetap bermain meski tulang kering kaki kirinya sedang bermasalah. Point guard Golden State Warriors itu menjadikan Lionel Messi, yang merupakan penyerang andalan dan , sebagai inspirasinya.


Dilansir Four Four Two, Curry akan bermain dengan menggunakan sepasang pelindung tulang kering (deker). Gear ini sendiri sebenarnya lebih identik dengan sepakbola.


"Saya harus bermain dengan mindset seperti Messi, jadi kita lihat saja nanti," kata Curry ketika bicara tentang pelindung yang akan dipakainya.


"Kami akan terus mencoba semua cara sampai menemukan satu yang paling cocok. Saya sangat berharap bisa segera melalui ini semua dan kembali bermain dengan normal," imbuhnya.


Curry sendiri adalah satu pengagum Messi. Kreativitas pemenang empat Ballon d'Or itu sanggup membiusnya. Saling respek, Messi pun memiliki jersey nomor 30 Warriors.


"Kami berdua sama-sama pemain kreatif," kata Curry dalam sebuah wawancara bulan November silam.


"Saya suka melihat dia (Messi) bermain. Saya penggemar beratnya. Dia adalah tipe pemain yang kita saksikan permainannya karena kita tak pernah bisa menebak apa yang akan dilakukannya di atas lapangan." [initial]


 (fft/gia)