Launching Unik Jersey Baru Dortmund

Launching Unik Jersey Baru Dortmund
Jersey Borussia Dortmund musim 2013/14 (c) BVB
Bola.net - Raksasa Bundesliga, Borussia Dortmund baru saja meluncurkan jersey terbaru yang akan digunakan untuk musim 2013/14 mendatang. Launching jersey yang dibuat oleh Puma ini pun terbilang unik.

Sejumlah 80.483 bunga diletakkan di posisi sedemikian rupa untuk membentuk mosaik raksasa. Bunga-bunga ini diletakkan di atas sebuah taman dekat kandang Dortmund, Signal Iduna Park.





Jika dilihat dari udara, bunga-bunga indah ini akan membentuk sebuah jersey baru klub yang musim 2012/13 lalu berhasil melaju ke final Liga Champions ini.

Rencananya bunga-bunga ini akan tetap di tempatnya hingga 9 Juli mendatang saat fans diajak untuk datang ke stadion. Bunga-bunga ini pun akan dibagikan ke para pendukung yang sudah hadir. [initial]

 (bvb/pra)