
Bola.net - Mauricio Pochettino dikenal sebagai salah satu pelatih top dunia berkat kinerjanya saat masih menangani Tottenham.
Pochettino telah membuktikan mampu menyulap Tottenham menjadi tim yang disegani di Inggris. Eks manajer Espanyol itu mulai menangani The Lilywhite dari Southampton pada musim panas 2014.
Bersama Spurs, Pochettino langsung memberi dampak dengan membimbing klub ke final Piala Liga Inggris. Sayangnya, Tottenham hanya finis sebagai runner-up setelah kalah dari Chelsea di final.
Advertisement
Kemudian pada musim pertamanya, manajer asal Argentina itu mampu membawa Tottenham Hotspur finis di urutan ke-5 klasemen Premier League.
Sejak itu, performa Spurs terus meningkat dan Mauricio Pochettino sudah mengubahnya menjadi kekuatan yang harus diperhitungkan.
Bahkan, pada musim 2015-2016, Pochettino hampir membawa The Lilywhites memenangkan Premier League. Tetapi, performa Tottenham Hotspur harus goyah sehingga menjadikan Leicester City memenangkan liga.
Terlepas dari kenyataan Pochettino belum memenangkan trofi bersama Spurs, ia telah dipuji karena mampu mengubah Spurs menjadi satu di antara tim paling menarik di Eropa.
Hal itu dibuktikan dengan pencapaian Tottenham Hotspur di pentas Liga Champions 2018-2019. Pada musim tersebut, The Lilywhite mampu menembus final, meskipun misi menjadi juara Liga Champions harus digagalkan sesama klub Premier League, Liverpool.
Kendati demikian, kondisi tersebut tentunya menunjukkan betapa cemerlangnya manajer berusia 47 tahun itu bagi Tottenham Hotspur. Sayang, karier Maurico Pochettino bersama Spurs harus berakhir pada pertengahan musim 2019-2020.
Sebagai pelatih yang memiliki pengaruh besar terhadap performa tim, Mauricio Pochettino mempunyai banyak kata-kata keren. Kata-kata keren yang terlontar dari Pochettino penuh dengan inspirasi dan motivasi.
Berikut ini kumpulan kata-kata keren Mauricio Pochettino, seperti dilansir dari Brainyquote, Sabtu (22/8/2020).
Kata-Kata Keren Mauricio Pochettino
1. "Ketika Anda kebobolan dalam waktu kurang dari dua menit, itu bisa mengubah segalanya."
2. "Saya sangat menikmati waktu saya di Tottenham."
3. Saya tidak akan pernah menjadi manajer Barcelona atau Arsenal, karena saya sangat identik dengan Tottenham dan Espanyol."
4. "Kami tidak dapat melihat setiap detail kecil dalam sepak bola."
5. "Saya sangat bangga menjadi manajer di Inggris."
6. "Bagi saya, setiap pertandingan adalah peluang untuk berkembang."
7. "Anda tidak pernah tahu apa yang akan terjadi dalam sepak bola."
8. "Banyak hal bisa terjadi dalam sepak bola."
9. "Menjadi kapten sangat berarti. Ini bukan hanya tentang mengenakan ban kapten."
10. "Agen terbaik untuk saya adalah diri saya sendiri."
11. "Tidak ada yang mustahil dalam sepak bola, dan itulah ide dan filosofi kami."
12. "Saya orang yang sangat beruntung karena saya tidak fokus pada media sosial dan semua yang terjadi di sekitar."
Kata-Kata Keren Mauricio Pochettino
13. "Saya selalu menganggap setiap musim berbeda."
14. "Saya pikir yang paling penting adalah terus maju dan berjuang untuk berada di posisi terbaik."
15. "Saya bukan orang yang akan meyakinkan pemain untuk bertahan atau tidak."
16. Kepercayaan adalah hal terpenting dalam sepak bola."
17. "Harry Kane adalah seorang predator di lini depan."
18. "Kami selalu berusaha meningkatkan performa skuad kami, karena sepak bola itu dinamis."
19. "Ketika Anda berbicara tentang David Beckham, dia adalah ikon dunia yang sangat besar."
20. "Setiap klub adalah spesial dan berbeda."
21. "Menurut saya, semua hal negatif bisa menjadi positif, dan itu kuncinya."
22. "Banyak yang menilai seseorang sejak pertama kali bertemu."
23. "Penting untuk memiliki kesempatan belajar."
24. "Satu-satunya fokus saya adalah mencoba menilai dan memberi para pemain kesempatan yang lebih baik untuk tampil."
Kata-Kata Keren Mauricio Pochettino
25. "Bagi saya, Jose Mourinho adalah salah satu manajer terbaik di dunia."
26. "Untuk memenangkan pertandingan, kami perlu fokus selama 95 menit."
27. "Selalu, Anda merindukan semua pemain saat mereka cedera."
28. "Saya memiliki banyak kenangan singkat dalam sepak bola."
29. "Ambisi saya adalah memenangkan Liga Champions suatu hari nanti."
30. "Anda tidak bisa menebak apa yang terjadi di masa depan."
31. "Bagi saya, keluarga dan sepak bola adalah hal terpenting. Mereka berada di level yang sama."
32. "Saya orang yang selalu berpikir positif."
33. "Saya seseorang yang menyukai hal-hal baru, menyukai perubahan. Tapi saya juga suka tantangan."
34. "Saya selalu mengatakan segala sesuatu mungkin terjadi dalam sepak bola jika Anda memiliki keyakinan dan kualitas."
35. "Sulit untuk bersaing jika Anda tidak konsisten."
Sumber: Brainyquote
Disadur dari: Bola.com (Faozan Tri Nugroho, Rizki Hidayat)
Dipublikasi: 21 Agustus 2020
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 8 Agustus 2020 17:41
Gagal di Liga Champions, Juventus Langsung Hubungi Mauricio Pochettino
-
Liga Italia 4 Agustus 2020 19:00
Berubah Pikiran, Mauricio Pochettino Buka Pintu Latih Barcelona
-
Liga Spanyol 23 Juli 2020 13:53
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:35
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 07:32
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:18
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:11
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 07:03
BERITA LAINNYA
-
bolatainment 21 Maret 2025 05:05
-
bolatainment 19 Maret 2025 10:16
-
bolatainment 19 Maret 2025 10:02
-
bolatainment 19 Maret 2025 06:17
-
bolatainment 15 Maret 2025 11:30
-
bolatainment 14 Maret 2025 15:34
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...