Koreografi Spesial Cules Sambut Final La Liga

Koreografi Spesial Cules Sambut Final La Liga
Camp Nou. (c) AFP
Bola.net - Camp Nou, stadion kebanggaan Barcelona, bisa dipastikan akan tampil meriah kala menjamu Atletico Madrid di laga pamungkas La Liga akhir pekan ini.

Menurut laporan Sport, Cules atau sebutan untuk penggemar setia Blaugrana sudah menyiapkan koreografi khusus untuk semua penonton yang memadati stadion.

Di setiap kursi akan disediakan kertas karton khusus dengan berbagai warna, beserta instruksi untuk mengangkatnya bersama-sama. Diharapkan, gabungan dari hampir 100.000 kertas berwarna khas bendera Catalan itu akan membentuk tulisan Som el Barca atau We are Barca.



Laga akhir pekan ini memang maha penting artinya untuk Blaugrana. Hingga tim jelas membutuhkan dukunga ekstra dari suporter. Mereka tengah tertinggal tiga angka dari Atleti di puncak klasemen. Namun andai mampu mengalahkan tamunya itu, Blaugrana akan menjadi juara La Liga berkat keunggulan rekor head to head. [initial]

 (sport/rer)