Konyol! Pria Ini Kenakan Seragam Unik United vs Chelsea

Konyol! Pria Ini Kenakan Seragam Unik United vs Chelsea
Manchester United vs Chelsea. (c) AFP
Bola.net - Seorang fans belum lama ini menjadi perbincangan di dunia maya usai ia muncul dengan kostum aneh di Old Trafford, kala duel antara Manchester United dan Chelsea hendak digelar.

Pria yang tidak diketahui identitasnya itu menjadi perhatian orang di sekitarnya, lantaran ia mengenakan kaus yang setengah bagian terdiri dari jersey United, sedangkan sisanya diambil dari setengah jersey Chelsea.

Bisa jadi pria tersebut tidak bisa menentukan klub favoritnya, hingga ia memutuskan untuk menggabungkan seragam dua klub besar Premier League tersebut.



Duel antara United dan Chelsea sendiri disudahi dengan skor imbang 1-1. Gol Didier Drogba yang harusnya cukup membawa The Blues menang, mampu disamakan oleh Robin Van Persie di menit-menit akhir. [initial]

 (101gg/rer)