Konferensi Pers Filipe Luis di Flamengo Ambyar Karena Suara Film Porno

Konferensi Pers Filipe Luis di Flamengo Ambyar Karena Suara Film Porno
Filipe Luis (c) AFP

Bola.net - Sesi konferensi pers Filipe Luis di klub anyarnya yakni Flamengo mendadak penuh tawa lantaran ada suara khas film porno yang tiba-tiba muncul dari ponsel seorang jurnalis.

Bek kiri asal Brasil itu resmi meninggalkan Atletico Madrid pada musim panas ini. Pasalnya kontraknya di Wanda Metropolitano sudah habis masa berlakunya.

Ia pun berstatus bebas transfer. Ia sempat disebut akan gabung dengan Barcelona.

Akan tetapi ternyata bek berusia 33 tahun itu memilih mudik ke Brasil. Ia gabung dengan klub Flamengo.

Di klub itu, Filipe meneken kontrak berdurasi dua setengah tahun.

1 dari 1 halaman

Video

Eks bek timnas Brasil itu kemudian melakoni sesi konferensi pers pada hari Jumat (26/07) lalu. Sesi tersebut awalnya berlangsung dengan lancar.

Akan tetapi tiba-tiba ada suara erangan perempuan yang muncul dari ponsel seorang jurnalis yang hadir. Diduga, jurnalis itu terkena 'jebakan batman' melalui pesan WhatsApp.

Alhasil, ketika tengah menyimak pertanyaan dari seorang jurnalis, perhatian Filipe langsung teralihkan pada jurnalis tersebut. Ia pun tertawa dan sepertinya ikut malu sendiri.

Sontak seisi ruangan kemudian juga ikut tertawa. Simak videonya berikut ini:

Filipe Luis sebelumnya sempat membela Atletico Madrid selama dua periode. Total ia bermain di klub tersebut selama delapan musim. Flamengo adalah klub keduanya di Brasil setelah Figueirense.