Kakak Zaha Ledek Moyes Habis-Habisan di Twitter

Kakak Zaha Ledek Moyes Habis-Habisan di Twitter
Wilfried (kiri) bersama kakaknya, Herve (c) ist
Bola.net - Dibeli seharga 15 juta Pounds dari Crystal Palace, Wilfried Zaha hingga saat ini masih gagal menembus skuat utama Manchester United dan hanya menjadi pilihan terakhir di sektor sayap. Sempat dikabarkan akan dipinjamkan di Januari ini, nampaknya karir pemain berusia 20 tahun ini di Old Trafford semakin suram menyusul cercaan yang diberikan sang kakak kepada Manajer David Moyes.

Herve Zaha, kakak Wilfried yang disinyalir sebagai pemilik account Twitter @DEYOA22, mengatakan beberapa kecaman pedas kepada Moyes kemarin (08/01). Ia mencibir kekalahan United atas Sunderland dan menyebut bahwa Moyes tidak bisa berpikir dengan baik.



Selain itu, Herve juga dengan jenaka menyindir bahwa saat ini Alex Ferguson akan lebih memilih Roberto Martinez sebagai penerusnya di MU alih-alih Moyes.

Belum ada konfirmasi resmi dari keluarga Zaha maupun United terkait kicauan kontroversial Herve. Pria berusia 24 tahun ini beberapa waktu lalu juga sempat mencuri perhatian karena mengklaim dirinya sebagai pemimpin dari kelompok gangster jalanan bernama Don't Say Nothing (DSN).[initial]

 (mtr/mri)