Kabar Matthaus Meninggal Dunia Ternyata Hoax

Kabar Matthaus Meninggal Dunia Ternyata Hoax
Lothar Matthaus (c) AFP
Bola.net - Legenda sepakbola Jerman, Lothar Matthaus membantah kabar yang menyebutkan bahwa dirinya telah meninggal dunia.

Sebelumnya kabar Matthaus meninggal muncul setelah pihak pengadilan di Jerman menganggap dirinya sudah meninggal dunia dengan mengirim surat berisi klaim tunjangan dari mantan istrinya disertai stempel almarhum.

Matthaus pun marah dan meyakinkan bahwa dirinya masih hidup. "Ini sungguh konyol. Semua orang bisa melihat bahwa saya masih hidup, baik di TV maupun di lapangan." ujarnya kepada Bild.

"Jika ada seseorang yang ingin mengirim sesuatu kepada saya, itu sangat mudah. Saya sudah pindah ke Budapest sejak sembilan tahun lalu." lanjutnya.

Matthaus merupakan kapten Die Mannschaft saat menjuarai Piala Dunia edisi 1990 di Italia. Meskipun demikian, ia kini pindah ke Hungaria karena mengaku sulit menemukan pekerjaan di Jerman. [initial]   (bild/pra)