Jelang Final FA, Penggawa Arsenal Hadiri 'Ultah' Istri Arteta

Jelang Final FA, Penggawa Arsenal Hadiri 'Ultah' Istri Arteta
Lorena Bernal - Mikel Arteta (c) AFP
Bola.net - Jelang final Piala FA, sejumlah penggawa Arsenal menghadiri undangan makan malam untuk merayakan ulang tahun Lorena Bernal, istri gelandang The Gunners asal Spanyol Mikel Arteta.

Dilansir Daily Mail, selain Arteta dan sang istri yang merupakan kelahiran Argentina 12 Mei 1981, acara tersebut dihadiri pula oleh Laurent Koscielny, Kim Kallstrom, Nacho Monreal, Emiliano Viviano serta eks gelandang Arsenal Robert Pires. Mereka pun turut membawa pasangannya masing-masing.


(Dari kiri: Koscielny, Pires, Sagna, Arteta, Kallstrom, Monreal dan Viviano)

Bagi Sagna, ini bisa menjadi acara kumpul-kumpul terakhir bersama rekan-rekannya.

Bek Prancis itu disebut-sebut bakal hengkang dari Emirates Stadium setelah Arsenal menghadapi Hull City dalam perebutan gelar Piala FA hari Sabtu (17/5) mendatang. [initial]

 (dai/gia)