Irina Pajang Foto Dirinya Cium 'Ronaldo'

Irina Pajang Foto Dirinya Cium 'Ronaldo'
Pasangan Cristiano Ronaldo dan Irina Shayk berfoto dengan patung lilin CR7 (c) AFP
Bola.net - Model seksi asal Rusia, Irina Shayk baru-baru ini menunggah foto dirinya tengah mencium patung lilin kekasihnya, Cristiano Ronaldo.

Wanita cantik 27 tahun itu memajang foto tersebut di akun Facebook pribadinya. Patung itu sendiri berada di museum pribadi CR7 yang berlokasi di kampung halaman Ronaldo, Funchal, Madeira, Portugal.



Irina berada di sana guna menemani Ronaldo dalam acara pembukaan museum tersebut akhir pekan kemarin. Selain patung lilin, di museum tersebut juga terdapat trofi-trofi pribadi yang pernah dimenangkan oleh bintang Real Madrid tersebut.

Selain patung lilin ini, beberapa waktu lalu CR7 juga mendapat kehormatan dengan dibuatkan patung lilin di museum lilin kota Madrid. [initial]

 (fb/pra)