Inter Gagal Menang, Mazzarri Menjelma Jadi 'Kuda Lumping'

Inter Gagal Menang, Mazzarri Menjelma Jadi 'Kuda Lumping'
Walter Mazzarri (c) AFP
Bola.net - Hasil imbang tanpa gol yang diraih Internazionale kala menjamu Udinese di Giuseppe Meazza, Jumat (28/3) dini hari tadi rupanya diwarnai kejadian unik yang dilakukan allenatore Walter Mazzarri.

Ahli strategi La Beneamata itu mengekspresikan rasa frustrasi akibat kegagalan anak asuhnya menembus gawang La Zebrette yang dikawal bocah 17 tahun, Simone Scuffet dengan menggigit botol minum di pinggir lapangan.



Aksi ini mirip apa yang dilakukan pelaku tarian khas Jawa, Kuda Lumping yang bisa mengeluarkan trik magis dengan memakan beling. Untungnya, botol yang digigit Mazzarri bukanlah terbuat dari kaca, melainkan plastik.

Dengan hasil imbang ini, untuk sementara Nerazzurri masih tertahan di posisi lima tabel klasemen dengan koleksi 48 poin, hanya unggul satu poin dari tim di bawahnya, Parma.

Hmm, ada-ada saja. [initial]

 (mds/pra)