Inikah Jersey Home Away Man United Musim Depan?

Inikah Jersey Home Away Man United Musim Depan?
Manchester United dan adidas (c) Bola.net
Bola.net - Sejak beberapa waktu belakangan di dunia maya muncul beberapa bocoran jersey klub raksasa Eropa untuk musim 2015-16 mendatang, tak terkecuali Manchester United.

Kali ini muncul bocoran jersey kandang dan tandang yang akan dikenakan Robin van Persie cs musim depan, tentu dengan perusahaan penyuplai anyar mereka, adidas.

Kesan retro tampak jelas dari jersey home Setan Merah, seperti yang mereka kenakan pada medio 1980 hingga 1992 silam. Sementara jersey away hampir mirip dengan jersey kandang Swansea City musim lalu.

Berikut bocoran jersey home dan away The Red Devils untuk musim 2015/16 seperti dilansir Daily Mail selengkapnya.



Bagaimana menurut Bolaneters sendiri? [initial]

 (tdm/pra)