Ini Kriteria Gubernur Idaman Kiper Muda Arema FC ini

Ini Kriteria Gubernur Idaman Kiper Muda Arema FC ini
Andriyas Francisco (c) Arema Official

Bola.net - - Andriyas Francisco mengaku senang dengan pengalaman pertamanya memiliki hak untuk memilih dalam Pemilihan Kepala Daerah. Penjaga gawang Arema FC tersebut mengaku punya beberapa pertimbangan untuk memilih calon kepala daerahnya tersebut.

Rabu (27/6) ini, masyarakat Jawa Timur berkesempatan memilih Gubernur dan Wakil Gubernur mereka untuk periode lima tahun mendatang. Dalam pemilihan ini, ada dua pasang kontestan, masing-masing pasangan Syaifullah Yusuf - Puti Guntur dan Khofifah Indar Parawansa - Emil Elestianto Dardak.

Pemain berusia 17 tahun ini mengaku ada sejumlah pertimbangan khusus bagi dirinya untuk memilih siapa calon pemimpin masyarakat Jawa Timur untuk lima tahun ke depan.

"Saya ingin banyak pembangunan dan yang terpenting jangan sampai korupsi. Harus amanah," ujar Ciko, sapaan karib Andriyas Francisco.

Lebih lanjut, Ciko mengaku tak bisa menggunakan hak pilihnya sebagai warga Jawa Timur. Pasalnya, saat ini, ia menjalani TC di Kota Batu, sedangkan ia terdaftar sebagai pemilih di kampung halamannya, Pacet Kabupaten Mojokerto.

Sementara itu, bersamaan dengan gelaran ini, Arema FC masih menggelar pemusatan latihan di kompleks Kusuma Agro Wisata, Kota Batu. Agenda yang dihelat mulai Sabtu ini dijadwalkan baru akan tuntas pada Sabtu (30/06) siang mendatang.

Sementara itu, Ciko sendiri juga bercerita bahwa ia sudah memiliki gambaran siapa pasangan calon yang akan ia pilih jika dia bisa menggunakan hak suaranya tersebut.

"Sudah ada gambaran soal siapa yang saya pilih," tandasnya.

(den/dub)