Infeksi Saluran Kemih, Kekasih Messi Masuk Rumah Sakit

Infeksi Saluran Kemih, Kekasih Messi Masuk Rumah Sakit
Antonella Roccuzzo dan Lionel Messi (c) AFP
Bola.net - Kekasih Lionel Messi, Antonella Rocuzzo, belum lama ini dikabarkan dilarikan ke sebuah rumah sakit lantaran menderita penyakit infeksi saluran kemih (ISK), menurut laporan yang diturunkan oleh agensi berita setempat, Telam.

Wanita berusia 27 tahun, yang kini tengah mengandung lima bulan, menerima perawatan di rumah sakit Rosario, yang juga menjadi tempat kelahiran La Pulga.

Telam mengatakan bahwa ISK yang dialami oleh Antonella tidak membahayakan bayi yang ada di dalam kandungannya, dan ia bakal menjalani serangkaian tes medis lanjutan untuk memastikan bahwa semuanya berada dalam kondisi baik-baik saja.

Masih dari laporan yang sama, Messi langsung datang ke rumah sakit di sore hari dan terus menemani sang kekasih.

Messi bersama sang kekasih dan putra semata wayangnya, Thiago, kini tengah berada di Rosario untuk berlibur pasca Argentina kalah oleh Chile di final Copa America 2015 via drama adu penalti. [initial]

 (tel/rer)