Indofood Bangga Jadi Bagian Dari Asian Games 2018

Indofood Bangga Jadi Bagian Dari Asian Games 2018
PT Indofood Sukses Makmur Tbk (INDF) menyatakan dukungannya sebagai official partner Asian Games 2018. (c) Liputan6.com/Angga Yuniar

Bola.net - - Gelaran Asian Games 2018 semakin dekat. Sponsor yang mendukung event olahraga terbesar di Asia tersebut pun terus bertambah. Terbaru, PT Indofood Sukses Makmur Tbk (Indofood) resmi menjadi official partner event empat tahunan tersebut.

Dukungan resmi dari perusahaan pangan terbesar di Tanah Air ini disampaikan dalam konferensi pers baru-baru ini Indofood Tower Lantai 39, Jakarta, Kamis (26/4). Dalam konferensi pers itu juga sekaligus memperkenalkan tiga produk yang akan mendukung gelaran Asian Games 2018.

Menjadi bagian event terbesar di Asia membuat Indofood bangga. Dikatakan Direktur Indofood Axton Salim, Indofood akan terus memberikan dukungan untuk olahraga nasional.

“Kami senang dan bangga bisa berpartisipasi pada ajang kompetisi olahraga terbesar di Asia, Asian Games 2018. Kami juga percaya bahwa untuk menjadikan Indonesia bangsa yang unggul dan berprestasi dalam bidang apapun, diperlukan gizi yang baik," ujarnya.

"Sebagai perusahaan yang membantu memberikan solusi pangan dan gizi, Indofood secara konsisten memberikan beragam dukungan kepada kegiatan olahraga nasional," tambah Axton Salim.

Selain itu, Indofood juga memberikan dukungan lewat gerakan 'Satu Tekad dan Semangat Indonesia'. Gerakan ini ditujukan untuk mengajak masyarakat Indonesia mendukung penuh para atlet Tanah Air yang bertanding di Asian Games 2018 pada 18 Agustus hingga 2 September mendatang.

"Kita maju bersama sebagai satu bangsa, memperjuangkan satu tujuan, untuk Indonesia," ujar Axton.