Ikuti Keseruan Main Bareng Mobile Legends: Bang Bang Bersama Mindy Sabrina 23 April 2020

Ikuti Keseruan Main Bareng Mobile Legends: Bang Bang Bersama Mindy Sabrina 23 April 2020
Mindy Sabrina (c) Bola.com

Bola.net - Bolaneters pengen ngerasain sensasi baru Main Mobile Legends: Bang Bang? Jangan samkelewatan main bareng Mobile Legends: Bang Bang bersama esports influencer cantik, Mindy Sabrina, yang digelar pada Kamis (23/4/2020). "Mabar" akan berlangsung pada jam 18.00 sampai dengan 21.00 WIB.

Mindy Sabrina akan mengajak Bolaneters dan para penggila Mobile Legends: Bang Bang untuk saling menyapa, berkomunikasi, gim interaktif sampai bersiap dengan aneka kejutan. Seperti beberapa episode sebelumnya, kejutan dari Mindy akan menyapa dalam beberapa segmen di tengah main bareng. Kali ini, Mindy Sabrina sudah bersiap menggelontorkan hadiah yang menarik dan sayang kalau dilewatkan.

pa hadiahnya? Kalian berpeluang memenangkan voucher Vidio Premier 7 hari lewat Vidio Gamez, yang secara khusus ada di aplikasi Vidio. Kalau belum ada aplikasi Vidio, jangan lupa untuk download sekarang juga.

Mindy juga telah menyiapkan strategi khusus di permainan Mobile Legends: Bang Bang kali ini. Sebab, ia tidak ingin mengecewakan para penggemar Mobile Legends.

Siapakah Mindy Sabrina? Ia seorang influencer, streamer aktif esports, dan musisi. Ia pernah bergabung dengan grup musik Shojo Complex. Keandalannya dalam mengolah suara juga bisa dinikmati karena Mindy kerap meng-cover lagu-lagu via channel di platform berbagi video. Salah satu lagu yang pernah ia bawakan adalah lagu terkenal berbahasa Jepang, “Plastic Love", yang rilis pada 1984 dan dibawakan oleh penyanyi dan pencipta lagu bernama Mariya Takeuchi.

Jadi, bagi Bolaneters dan penggemar Mobile Legends: Bang Bang yang sudah tak sabar ingin mendapatkan hadiah jutaan rupiah, jangan lewatkan program spesial pada Kamis (23/4/2020). Sembari bekerja atau beraktivitas kegiatan lainnya di rumah, mungkin saja kalian yang beruntung! Apalagi kalian akan bermain ditemani si cantik, Mindy Sabrina. Bila kalian ingin mengikuti tayangan mabar itu bisa di-klik tautan ini.

Sumber: Bola.com/Penulis: Okie Prabhowo, Published: 22 April 2020