Higuain Terjatuh, Napoli Mau Ganti Rugi 100 Juta Euro

Higuain Terjatuh, Napoli Mau Ganti Rugi 100 Juta Euro
Higuain butuh 10 jahitan. (c) 101
Bola.net - Presiden klub-klub Italia dikenal suka melakukan ulah-ulah aneh. Salah satu yang sering berbuat dan berkata nyleneh adalah Presiden Napoli Aurelio De Laurentiis.

Kali ini, De Laurentiis berniat menuntut pemerintah daerah Campania karena Gonzalo Higuain terjatuh saat berlibur. Akibatnya, Higuain butuh 10 jahitan dan mungkin harus absen dalam beberapa pertandingan.

"Saya masih belum bertemu Higuain tapi saya ingin melihat lukanya dulu untuk menentukan apakah saya bisa menuntut pemerintah Campania dan Capri. Aktor, pemain sepakbola dan orang biasa harus dirawat dengan baik ketika dibawa ke rumah sakit," tukas De Laurentiis yang juga produser dan sutradara film itu.

De Laurentiis mengaku baru melihat luka Higuain lewat foto saja. Dari foto itu, ia berniat menuntut pemerintah sebesar 100 juta euro yang semuanya kemudian akan disumbangkan. Sebagai catatan, harga Higuain adalah sekitar 35 juta euro.

"Saya sudah melihat foto luka itu. Saya akan memerintahkan para pengacara saya untuk menuntut ganti rugi sebesar 100 juta euro. Uang itu semuanya akan saya sumbangkan untuk amal," tambahnya. [initial]

Terjatuh Saat Berlibur, Higuain Butuh 10 Jahitan  (foti/hsw)