Hadapi Bayern, Ozil Dibantu Para Superhero

Hadapi Bayern, Ozil Dibantu Para Superhero
Mesut Ozil. (c) afp
Bola.net - Playmaker Arsenal, Mesut Ozil, mengungkapkan bahwa The Gunners bakal bisa mengalahkan Bayern Munich di babak 16 besar Liga Champions dengan bantuan dari para Superhero, yakni Hulk, Superman dan Rambo.

Hal tersebut tentu saja hanyalah sebuah guyonan saja. Ozil sendiri melontarkan candaan tersebut melalui akun Facebooknya, mesutoezil, pada Senin petang kemarin dengan mengunggah foto dirinya bersama Lukas Podolski dan Bacary Sagna.

Dalam foto tersebut, ketiganya tampak berdandan ala superhero. Podolski mengenakan kostum Hulk, Ozil sendiri berdandan sebagai Superman sementara Sagna memerankan tokoh Rambo.


Selain foto tersebut, ia juga menuliskan pesan bahwa saat menghadapi Bayern nanti, timnya bakal diperkuat tiga superhero 'jadi-jadian' tersebut.

"Pada hari Rabu malam nanti kami akan bertanding dengan tim terbaik di dunia. Berita bagusnya: Hulk, Superman dan Rambo ada di pihak kami. #ucl #coyg."

Foto itu sendiri merupakan foto lama. Foto tersebut diambil dalam acara pesta Natal skuat Arsenal pada Desember lalu.

Jadi, menurut kalian Bolaneters, apakah ketiga Superhero itu nantinya bakal bisa membantu Arsenal mengalahkan Bayern?  (fb/dim)