Grosskreutz Cederai Mata Fans Dengan Lemparan Kebab

Grosskreutz Cederai Mata Fans Dengan Lemparan Kebab
Kevin Grosskreutz (c) AFP
Bola.net - Gelandang Borussia Dortmund, Kevin Grosskreutz tengah tersandung kasus tindak kekerasan yang cukup unik. Pemain 25 tahun ini tengah diusut oleh pihak keamanan karena melempar kebab pedas ke wajah suporter FC Koln.

Insiden tersebut terjadi pada Minggu lalu (04/05), saat Grosskreutz tengah berjalan-jalan bersama rekan setimnya, Julian Schieber di jalanan kota Cologne. Tiba-tiba muncul seorang suporter Koln yang terus menerus memanggil nama dan mengganggu pemain Die Borussien tersebut.

Kesal karena merasa terganggu, Grosskreutz pun akhirnya melempar kebab pedas yang tengah dibawanya ke arah wajah fans tersebut. Lemparan tersebut ternyata membuat mata sang fans terluka. Ia akhirnya melaporkan tindakan sang gelandang ke kepolisian Cologne pada hari Selasa (06/05).

"Saya merasa bahwa privasi saya benar-benar terganggu oleh tindakan fans tersebut," ungkap Grosskreutz seperti dilansir Bild.

"Namun tentu saja tak seharusnya saya melempar kebab ke wajahnya, apalagi itu saya lakukan di hadapan publik."[initial]

  (bld/mri)