Gokil! Kartu Panini Langka Cristiano Ronaldo Laku Dilelang 1,1 Miliar Rupiah

Gokil! Kartu Panini Langka Cristiano Ronaldo Laku Dilelang 1,1 Miliar Rupiah
Bintang Manchester United, Cristiano Ronaldo (c) AP Photo

Bola.net - Sebuah kartu panini Cristiano Ronaldo saat masih berkostum Sporting Lisbon baru-baru ini laku dilelang dengan nilai cukup mahal di Amerika Serikat.

Kartu panini ini memuat foto Ronaldo ketika pertama kali memasuki karier profesional bersama Sporting Lisbon pada musim 2002/03 silam.

Semusim kemudian, Ronaldo secara luar biasa direkrut oleh Manchester United. CR7 pun menjelma menjadi megabintang baru Setan Merah. Sisanya adalah sejarah.

1 dari 3 halaman

Kartu Panini Langka Cristiano Ronaldo

Panini, perusahaan Italia pembuat kartu ini dikabarkan hanya menjual 200 kartu pertama Ronaldo di seluruh dunia. Namun, banyak kartu ini yang akhirnya hilang atau rusak.

Menariknya, kini disinyalir hanya ada sekitar 22 kartu panini pertama Ronaldo di seluruh dunia yang kondisnya masih sangat terjaga.

Kartu panini pertama Ronaldo baru-baru ini laku dilelang senilai 80 ribu US Dolar atau setara dengan kurang lebih 1,1 miliar rupiah di perusahaan lelang New Jersey, Goldin.

2 dari 3 halaman

Lelang Kartu Panini Cristiano Ronaldo

Berbicara soal pelelangan kartu panini pertama Cristiano Ronaldo, direktur Goldin Jamie Salt menyebut bahwa harga mahal tersebut sangat wajar.

"Kartu ini menampilkan salah satu pemain terhebat sepanjang masa dalam kartu perdagangan berlisensi resmi paling awal, atau dikenal di industri sebagai 'kartu pemula sejati',"

"Itu adalah bagian dari satu set yang diproduksi secara eksklusif di Italia untuk pasar Portugal saja."