Gawat, Alexis Sanchez Dituduh Hamili Cucu Pendiri Barca!

Gawat, Alexis Sanchez Dituduh Hamili Cucu Pendiri Barca!
Alexis Sanchez diterpa masalah pelik (c) AFP
Bola.net - Masa depan Alexis Sanchez di Barcelona bisa menjadi suram usai ia dituduh menjadi aktor kehamilan eks kekasihnya yang juga cucu salah satu pendiri Barca, Pere Marcet, Mary Plaza.

Mary merupakan kekasih Alexis sejak 2012. Namun, hubungan keduanya kandas sekitar tiga bulan lalu usai penyerang sayap asal Chile itu secara diam-diam menjalin hubungan dengan desainer ternama asal Brasil, Laia Grassi.

Kepada El Mundo Deportivo, Mary mengaku ia yakin bahwa benih yang sekarang sedang dikandungnya merupakan buah hubungannya dengan Alexis.

"Ini adalah anak (Alexis) Sanchez. Saya sangat senang sekali dan akan mempertahankannya. Saya tak terlalu mempersoalkan jenis kelaminnya. Yang penting bayi ini lahir sehat," ujar Mary.

Mary PlazaMary Plaza

Hingga kini, Alexis belum mengeluarkan pernyataan mengenai kehamilan Mary. Alexis memang dikenal sebagai playboy. Selain Mary dan Laia, eks pemain Udinese itu juga pernah menjalin hubungan dengan model Michelle Carvalho, Roxana Munoz, Tamara Primus dan Faloon Larraguibel. [initial]

 (mun/pra)