
Bola.net - Sebuah kejadian yang kurang mengenakkan menimpa kontingen Timnas Putri Tiongkok. Mereka tidak diperbolehkan untuk keluar dari hotel di Australia karena ditakutkan menularkan wabah Virus Corona.
Seperti yang sudah diketahui, sejak awal Januari kemarin, dunia dibuat geger oleh wabah virus Corona. Virus yang mematikan itu diketahui berasal dari Wuhan, Tiongkok.
Virus ini berdampak banyak kepada seluruh aspek kehidupan warga Tiongkok, termasuk di cabang olahraga. Seperti yang sudah diketahui, Gelaran Chinese Super League terpaksa ditunda karena adanya virus tersebut.
Advertisement
Virus tersebut ternyata berdampak juga bagi Timnas Wanita Tiongkok. Dilansir The Guardian, mereka harus diisolasi di Hotel karena ditakutkan menyebarkan virus Corona di Australia.
Baca informasi mengenai pengisolasian Timnas Putri Tiongkok itu di bawah ini.
Pergi ke Australia
Sejak beberapa hari yang lalu, Timnas Putri Tiongkok memang bertolak ke Australia. Mereka akan mengikuti kualifikasi Olimpiade 2020.
Mereka dijadwalkan akan menjalankan tiga laga di Australia, yaitu melawan Thailand, Chinese Taipei dan juga Australia.
Namun mereka diketahui sempat berlatih di kota Wuhan, tempat bermulanya wabah Virus Corona, sehingga mereka terpaksa harus diisolasi.
Isolasi Tertutup
Menurut laporan The Guardian, Timnas Putri Tiongkok langsung dikarantina di Hotel semenjak mereka tiba di Australia.
Mereka tidak diperbolehkan keluar dari Hotel sedikitpun. Mereka diberitakan harus menunggu selama beberapa hari lagi sebelum bisa beraktivitas secara normal.
Sebagai persiapan untuk pertandingan kualifikasi Olimpiade, Timnas Putri Tiongkok terpaksa hanya bisa berlatih di lobi Hotel.
Jadwal Mundur
Akibat Isolasi ini, jadwal pertandingan kualifikasi Olimpiade ini harus diundur.
Pertandingan pertama yang akan dilakoni Timnas Putri Tiongkok ini akan digelar pada tanggal 7 Februari mendatang.
(The Guardian)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bolatainment 3 Februari 2020 18:41
Reaksi Netizen Soal Aksi 'Goyang Lidah' Shakira: Dibilang Mirip SpongeBob
-
Bolatainment 1 Februari 2020 14:03
-
Bolatainment 1 Februari 2020 12:23
Cristiano Ronaldo Punya 200 Juta Pengikut di Instagram, yang 50 Juta Akun Palsu?
-
Bolatainment 28 Januari 2020 18:31
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:40
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:38
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:35
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 07:32
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:18
BERITA LAINNYA
-
bolatainment 21 Maret 2025 05:05
-
bolatainment 19 Maret 2025 10:16
-
bolatainment 19 Maret 2025 10:02
-
bolatainment 19 Maret 2025 06:17
-
bolatainment 15 Maret 2025 11:30
-
bolatainment 14 Maret 2025 15:34
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...