Gara-gara Roti, Arsenal Ajukan Tuntutan ke Pengadilan

Gara-gara Roti, Arsenal Ajukan Tuntutan ke Pengadilan
Arsenal ajukan tuntutan karena roti. (c) AFP
Bola.net - Arsenal dilaporkan melancarkan tuntutan senilai 375.000 poundsterling pada Capstone Sports Management (CSM), yang menolak untuk melanjutkan pembayaran atas kursi eksekutif yang ada di Emirates Stadium.

CSM sudah tak lagi membayar untuk hak kursi eksekutif di stadion karena sebuah insiden roti.

Roti? Ya, pada Desember 2011, penonton di Box 48 (salah satu bagian untuk penonton eksekutif di Emirates) tidak diperbolehkan untuk membawa sendiri kotak makan siang mereka dari luar. Selain itu, penonton yang memesan kursi via CSM juga tidak diperkenankan untuk memotong roti yang mereka bawa sendiri.

Hal ini kemudian membuat CSM, yang sudah memesan jatah kursi eksekutif di markas Arsenal hinggga 2016, menolak melakukan pembayaran.

CSM beralasan bahwa Arsenal menjanjikan 'pengalaman VIP terhebat..menyaksikan sepakbola dimainkan dengan cara Arsenal'. Namun karena insiden roti itu, mereka melayangkan surat protes yang berisi, 'mereka menjanjikan...namun gagal mengambil tindakan yang sesuai.'

The Gunners sendiri mengklaim bahwa CSM sudah menunggak pembayaran mulai bulan Apirl 2012 dan untuk itulah mereka berencana melakukan tuntutan. [initial]

 (dai/rer)