Foto Real Madrid di Ruang Ganti Camp Nou Jadi Bahan Meme Kocak

Foto Real Madrid di Ruang Ganti Camp Nou Jadi Bahan Meme Kocak
Real Madrid di Camp Nou (c) @SergioRamos

Bola.net - - Real Madrid berhasil membawa pulang satu poin dari lawatan ke markas sang rival bebuyutan, usai bermain imbang 1-1 di Camp Nou semalam.

Keberhasilan ini membuat skuat El Real merayakannya dengan berfoto bersama di ruang ganti Camp Nou. Foto ini diunggah kapten Sergio Ramos melalui akun Twtter dan Instagram pribadinya.

Satu hal menarik dari foto ini adalah pose Cristiano Ronaldo. Di saat pemain lainnya berpose senyum gembira, Ronaldo memilih bergaya klasik dengan meletakkan dua jarinya di dagu.

Seperti pada laga-laga akbar sebelumnya, foto tim Los Blancos ini pun langsung menjadi objek bagi para artis meme di dunia maya. Meme-meme kocak segera bermunculan.

Berikut sajikan beberapa meme kocak dari foto skuat Real Madrid di ruang ganti Camp Nou selengkapnya.

Bagaimana menurut Bolaneters, kocak bukan?